Leuwiliang, 19 Desember 2024 – OSIS SMK Al Hafidz Leuwiliang sukses menyelenggarakan class meeting yang berlangsung pada 13-18 Desember 2024. Acara ini diikuti oleh seluruh siswa dari kelas X, XI dan XII dengan mengusung tema “Berakit ke Hulu, Berenang ke Tepian, Hilangkan Rasa Malu, Ikut Classmeeting Agar Tidak Kesepian”. Class meeting tahun ini mencakup tiga cabang lomba utama: futsal, voli, dan pembuatan video PPDB (Penerimaan Peserta Didik Baru).
Rangkaian acara dimulai pada Jumat, 13 Desember 2024, dengan kegiatan tadarus bersama sebagai pembuka yang dihadiri oleh seluruh siswa dan guru. Setelah itu, pertandingan futsal babak penyisihan menjadi pembuka semangat kompetisi. Lomba futsal berlanjut pada Senin, 16 Desember 2024, dengan babak semifinal dan final. Pada Selasa, 17 Desember 2024, giliran pertandingan voli yang memanaskan suasana dengan antusiasme pendukung dari berbagai kelas. Puncaknya, pada Rabu, 18 Desember 2024, pertandingan voli memasuki babak final, dilanjutkan dengan pengumuman pemenang dari semua cabang lomba serta pembagian hadiah.
Sejak hari pertama, suasana penuh antusiasme menyelimuti lingkungan sekolah. Pertandingan futsal yang digelar di lapangan utama menjadi pembuka kegiatan, pada hari ketiga diikuti dengan pertandingan voli yang tidak kalah menarik. Siswa dari masing-masing kelas berlomba-lomba memberikan dukungan untuk tim mereka, menciptakan suasana kompetisi yang meriah namun tetap sportif.
Yang tak kalah menarik, lomba pembuatan video PPDB menarik perhatian para siswa yang gemar berkarya di bidang media kreatif. Dengan tema promosi SMK Al Hafidz, peserta diberikan kebebasan untuk mengeksplorasi ide-ide unik yang dapat menggambarkan keunggulan sekolah. Hasilnya, berbagai video menarik dengan konsep inovatif berhasil diproduksi oleh para siswa dan di upload di akun Instagram dari masing-masing kelas.
Ketua OSIS, Kusmiar, menyampaikan rasa bangga dan terima kasih atas partisipasi aktif dari semua siswa. “Class meeting ini bukan hanya ajang untuk bersaing, tetapi juga momen untuk mempererat hubungan antar siswa dan mengeksplorasi bakat yang dimiliki. Terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung jalannya acara ini,” ujar Kusmiar.
Perlombaan yang berlangsung selama empat hari ini akhirnya mencapai puncaknya pada Rabu, 18 Desember 2024. Hari penutupan ini diawali dengan pertandingan semifinal voli dan mencapai final yang mempertemukan kelas XII PPLG 2 dan XII MPLB 3. Dengan permainan yang menegangkan, XII MPLB 3 berhasil keluar sebagai juara 1. Di cabang futsal, kelas XI MPLB 3 tampil dominan dan memastikan gelar juara setelah mengalahkan kelas X MPLB 3 di pertandingan final.
Untuk lomba video PPDB, kelas XI PPLG 2 berhasil menjadi juara pertama dengan karya mereka yang dinilai kreatif dan inspiratif oleh dewan juri. Karya-karya video dari kelas lainnya juga mendapatkan apresiasi atas ide-ide segar yang ditampilkan.
Acara ditutup dengan pengumuman pemenang dan penyerahan hadiah kepada para juara. OSIS memberikan penghargaan berupa sertifikat dan hadiah sebagai bentuk apresiasi atas usaha dan kerja keras para peserta. Suasana kebahagiaan dan kebersamaan terlihat jelas di wajah para siswa yang hadir.
Dengan berakhirnya class meeting 2024, OSIS berharap kegiatan ini dapat menjadi motivasi bagi siswa untuk terus berkarya, berkompetisi secara sehat, dan menjaga kebersamaan di antara mereka. SMK Al Hafidz Leuwiliang kembali menunjukkan bahwa melalui kegiatan positif seperti ini, siswa tidak hanya dapat menyalurkan bakat dan minat mereka, tetapi juga memperkuat solidaritas di lingkungan sekolah.
Penulis: OSIS SMK Al Hafidz Leuwiliang